Lidya lahir, besar, dan tinggal di Jakarta. Untuk mengisi waktu senggang, Lidya suka membaca buku rohani, menulis blog, dan streaming youtube. Saat ini masih aktif terlibat dalam beberapa pelayanan, terutama pelayanan kepada mahasiswa. Tulisan-tulisannya dapat ditemukan di lidcorr.wordpress.com.

Posts

3 Alasan Mengapa Orang Kristen Harus Terlibat Memperjuangkan Keadilan Sosial

Oleh Lidya Corry Tampubolon, Jakarta

Beberapa pekan lalu, jagat Twitter diramaikan oleh kicauan seorang figur publik yang menyatakan bahwa seorang SJW (Social Justice Warrior atau Pejuang Keadilan Sosial) adalah “tipe orang di kelas yang saat ulangan mengumpulkan jawabannya duluan agar tidak ditanya-tanya (dicontek) oleh temannya, melaporkan ke guru apabila ada teman yang mengerjakan pekerjaan rumah (PR) di kelas, atau mengingatkan guru tentang ulangan atau kuis.”

Kicauan ini pun direspons hangat oleh banyak orang, baik yang mendukung atau menentang.

Sebenarnya, apa sih SJW itu? Oxford Dictionaries memberikan definisi SJW sebagai “a person who expresses or promotes socially progressive views”. Meski definisi dan tujuan SJW ini baik, istilah ini kemudian mengalami makna peyoratif. Istilah yang tadinya dipandang positif menjadi sangat negatif sekitar tahun 2011 ketika dilontarkan sebagai celaan untuk pertama kalinya di Twitter.

Tulisanku ini tidak akan membahas lebih lanjut tentang kontroversi itu, tetapi melalui topik ini aku ingin mengajakmu untuk melihat bahwa memperjuangkan keadilan sejatinya adalah tugas kita sebagai orang Kristen. Mengapa?

Menurutku, setidaknya ada tiga alasan:

Pertama, keadilan adalah sifat Allah dan Allah menghendaki keadilan ditegakan di dunia.

“Raja yang kuat, yang mencintai hukum, Engkaulah yang menegakkan kebenaran; hukum dan keadilan di antara keturunan Yakub, Engkaulah yang melakukannya” (Mazmur 99:4).

“Tetapi biarlah keadilan bergulung-gulung seperti air dan kebenaran seperti sungai yang selalu mengalir” (Amos 5:24).

Dalam beberapa kitab di dalam Alkitab, Allah melalui perantaraan para nabi secara tegas menyatakan ketidaksukaannya kepada ibadah umat yang tidak disertai perbuatan baik dan kebajikan kepada orang-orang miskin dan tertindas. Misalnya melalui Nabi Yesaya, Allah menyatakan bahwa Ia jijik dengan persembahan umat dan tidak menyukai perayaan dilakukan bangsa Israel. Allah kemudian berfirman:

“Basuhlah, bersihkanlah dirimu, jauhkanlah perbuatan-perbuatanmu yang jahat dari depan mata-Ku. Berhentilah berbuat jahat, belajarlah berbuat baik; usahakanlah keadilan, kendalikanlah orang kejam; belalah hak anak-anak yatim, perjuangkanlah perkara janda-janda!” (Yesaya 1:16-17)

Keadilan adalah sifat Allah, dan oleh karena itu Ia menghendaki agar kita umat-Nya hidup dalam keadilan dan senantiasa berbuat adil. Sebagai umat Allah, sudah sepatutnya kita ikut terlibat dalam memperjuangkan keadilan sosial dan melawan penindasan di dalam dunia yang sudah jatuh ke dalam dosa.

Kedua
, orang Kristen adalah terang dan garam dunia.

“Kamu adalah garam dunia. Jika garam itu menjadi tawar, dengan apakah ia diasinkan? Tidak ada lagi gunanya selain dibuang dan diinjak orang” (Matius 5:13).

Pada zaman dahulu, ketika bahan pengawet buatan belum ditemukan, garam adalah bahan alami untuk mengawetkan makanan agar tidak cepat busuk. Itulah fungsi garam: mencegah kebusukan. Garam juga digunakan untuk memberikan rasa yang enak; dan meskipun kehadirannya dalam sebuah masakan tidak terlihat, keberadaannya bisa dirasakan.

Sebagai orang Kristen, kita hadir di tengah dunia untuk mencegah kebusukan oleh karena dosa serta memberikan pengaruh yang baik bagi lingkungan di sekitar kita, termasuk dalam memperjuangkan keadilan sosial. Perlu diingat bahwa Matius 5:13-16 bukan menyatakan bahwa “kamu harus menjadi garam dan terang dunia”, melainkan “kamu adalah garam dan terang dunia”. Artinya, orang Kristen sudah merupakan garam dan terang dunia. Menjadi orang Kristen berarti harus menjalankan fungsi kita sebagai garam dan terang karena “jika garam itu menjadi tawar, dengan apakah ia diasinkan? Tidak ada lagi gunanya selain dibuang dan diinjak orang.”

Terakhir, Tuhan Yesus sendiri menjadi teladan yang sempurna untuk memperjuangkan keadilan.

“Dalam pengajaran-Nya Yesus berkata: “Hati-hatilah terhadap ahli-ahli Taurat yang suka berjalan-jalan memakai jubah panjang dan suka menerima penghormatan di pasar, yang suka duduk di tempat terdepan di rumah ibadat dan di tempat terhormat dalam perjamuan, yang menelan rumah janda-janda, sedang mereka mengelabui mata orang dengan doa yang panjang-panjang. Mereka ini pasti akan menerima hukuman yang lebih berat” (Markus 12:38-40).

Selama pelayanannya di dunia, Tuhan Yesus sendiri menjadi sosok yang kontroversial dengan tindakan dan pengajaran-Nya yang seolah-olah mengobrak-abrik tatanan kehidupan masyarakat yang pada saat itu diterima sebagai “tradisi yang harus dipatuhi”. Tuhan Yesus duduk bergaul dengan para pemungut cukai, perempuan sundal, dan orang-orang dianggap berdosa oleh masyarakat serta dikucilkan dari pergaulan. Dia melawan kemunafikan para ahli Taurat dan orang Farisi serta menentang ketidakadilan atau praktik kejahatan yang dilakukan para pemuka agama pada saat itu. Tuhan Yesus melayani setiap orang tanpa memandang wajah serta latar belakang sosial ekonomi, serta memberikan berbagai jawaban/keputusan yang adil atas pertanyaan orang-orang (bahkan pertanyaan yang bersifat menjebak, seperti kisah perempuan yang kedapatan berbuat zinah dalam Yohanes 7:53-8:11). Tuhan Yesus adalah teladan yang sempurna mengenai memperjuangkan keadilan (sosial).

Bahkan Tuhan Yesus menggenapi perjuangan-Nya melawan ketidakadilan dengan menjadi korban yang sejati dari ketidakadilan kosmis ketika Ia rela mati untuk menanggung dosa kita semua di atas kayu salib.

“Dia yang tidak mengenal dosa telah dibuat-Nya menjadi dosa karena kita, supaya dalam Dia kita dibenarkan oleh Allah” (2 Korintus 5:21).

Ketidakadilan adalah produk kejatuhan manusia ke dalam dosa, ketika dosa menghancurkan dan merusak relasi manusia dengan Allah, dengan dirinya sendiri, dengan alam ciptaan, dan dengan sesama; membuat manusia dapat bersikap tidak adil bahkan menindas sesamanya manusia.

Karya keselamatan yang Kristus bawa melalui kematian dan kebangkitan-Nya telah menghancurkan dosa dan ketidakadilan sekali untuk selama-lamanya. Karya Agung ini telah memberikan kepada kita harapan bahwa meski dunia ini begitu tidak adil dengan berbagai penindasan dan kejahatan; akan tiba saatnya Tuhan Yesus datang kembali sebagai Raja, dan Ia akan memerintah dengan penuh keadilan di langit dan bumi yang baru (Wahyu 21:3-4).

Tetaplah berpengharapan dan terlibat!

Lighten our darkness, breathe on this flame
Until your justice burns brightly again
Until the nations learn of your ways
Seek your salvation and bring you their praise
God of the poor, friend of the weak
Give us compassion we pray
Melt our cold hearts, let tears fall like rain
Come, change our love from a spark to a flame

Lirik lagu God of the Poor (Beauty for Brokennes) oleh Graham Kendrick

Soli Deo Gloria!

Baca Juga:

Catatan Kecil Anak Seorang Dokter

Papa kelelahan bukan main. Hampir seluruh waktunya habis untuk mengurusi orang-orang lain. Rasanya aku ingin marah pada dunia, kenapa ada pandemi? Kenapa papa harus jadi dokter?

Mengerjakan Misi Allah melalui Pekerjaan Kita

Oleh Lidya Corry Tampubolon, Jakarta

“Biasalah warga +62”

Kalimat itu tertulis di sebuah stiker WA. Ketika seorang teman berkata atau berbuat sesuatu yang menurutku udik, stiker tersebut jadi respons yang kurasa pas. Tapi, meski cuma candaan, tanpa kusadari aku melabeli “warga +62” atau warga negara Indonesia sebagai pihak yang kurang tahu sopan santun atau kampungan. Tidak berusaha membenarkan diri, namun aku melihat bukan hanya aku yang melakukannya.

Lebih lanjut, ketika melihat berita mengenai penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia, seringkali aku melihat komentar di sosial media yang kurang mengenakkan. Kritik dan kekecewaan terhadap penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia datang dari berbagai penjuru. Kemelut, konflik, dan debat-debat di kolom komentar tidak bisa dihindari hingga terkadang membacanya membuatku menghela napas.

Pernahkah terpikir oleh kita mengapa kita lahir sebagai orang Indonesia pada waktu seperti ini?

Menjadi Nehemia bagi Indonesia

Nehemia bin Hakhalya merupakan orang Yahudi yang dibuang ke Persia dan bekerja sebagai juru minuman Raja Artahsasta I (raja Persia) di Puri Susan. Suatu hari ia mendengar kabar mengenai Yerusalem, kampung halamannya; dan kondisi orang-orang Yahudi yang terluput, yang terhindar dari penawanan dari salah seorang dari saudara dari Yehuda.

“Orang-orang yang masih tinggal di daerah sana, yang terhindar dari penawanan, ada dalam kesukaran besar dan dalam keadaan tercela. Tembok Yerusalem telah terbongkar dan pintu-pintu gerbangnya telah terbakar.”

(Nehemia 1:3)

Ketika Nehemia mendengar berita itu, dia duduk menangis dan berkabung selama beberapa hari. Nehemia kemudian berpuasa dan berdoa kepada Allah untuk memohon pengampunan atas dosanya, kaum keluarganya, serta bangsanya; dan memohon belas kasihan Allah untuk memulihkan bangsanya. Tidak berhenti di situ, Nehemia kemudian kembali ke kampung halamannya untuk membangun kembali Tembok Yerusalem, sebuah tindakan yang nekad namun penuh dengan kasih untuk bangsanya. Perlu diingat kembali bahwa sebagai seorang juru minuman raja yang tinggal di istana, Nehemia sebenarnya telah hidup dalam zona nyaman. Namun, Nehemia memutuskan untuk menginggalkan segala kenyamanan dan kemapanannya untuk melakukan sesuatu bagi bangsa yang dikasihinya.

Mungkin sebagian dari kita, seperti Nehemia, hidup dalam kenyamanan dan privilese yang kadang membuat kita terlena dan merasa aman. Kenyamanan menumpulkan indera-indera kita; membuat kita seringkali abai dengan kondisi bangsa Indonesia saat ini: budaya korupsi yang mengakar, penegakan hukum dan keadilan yang seolah mati suri, kemiskinan di mana-mana, keagamaan yang serba formalitas belaka, serta kekerasan dan intoleransi yang dibiarkan saja. Kita berpikir bahwa masalah-masalah ini hanya ada di dunia maya dan tidak bersentuhan langsung dengan kita dalam kehidupan nyata. Kita mungkin bekerja pada sektor yang “tidak menantang”, sehingga kita berpikir bahwa urusan untuk menyelesaikan masalah-masalah di atas bukanlah bagian kita, bahkan mungkin kita yang berhadapan kondisi-kondisi tersebut, cenderung memilih untuk mengambil tempat yang aman dan bekerja secara mekanik: datang ke kantor setiap pagi, mengerjakan bagian kita sebisanya, kemudian pulang ke rumah dan melupakan apa pun yang terjadi di kantor hari ini. Yang penting pekerjaan selesai, yang penting aku tidak berbuat curang.

Namun, orang Kristen tidak dipanggil dalam kenyamanan dan kemudahan. Sebagai orang Kristen, kita dipanggil ke dalam dunia yang rusak karena dosa yang merajalela. Kita diutus seperti domba ke tengah-tengah serigala (Matius 10:16a). Dalam anugerah Tuhan, masing-masing kita diberikan bagian untuk berkarya untuk sesuatu yang lebih besar daripada atasan atau instansi/perusahaan tempat kita bekerja; kita dipanggil untuk mengerjakan misi Allah bagi dunia di dalam pekerjaan kita.

“Jangan kira, karena engkau di dalam istana raja, hanya engkau yang akan terluput dari antara semua orang Yahudi. Sebab sekalipun engkau pada saat ini berdiam diri saja, bagi orang Yahudi akan timbul juga pertolongan dan kelepasan dari pihak lain, dan engkau dengan kaum keluargamu akan binasa. Siapa tahu, mungkin justru untuk saat yang seperti ini engkau beroleh kedudukan sebagai ratu.

(Ester 4:13-14)

Seperti Nehemia dalam jabatannya sebagai juru minuman raja di istana atau Ester dalam jabatannya sebagai ratu, kita dipanggil dalam profesi kita untuk berkontribusi menghadirkan shalom di dunia. Dalam kedaulatan Tuhanlah Nehemia dan Ester memiliki jabatan yang strategis pada waktu tantangan besar sedang terjadi, sehingga Nehemia dan Ester dapat membuat perubahan. Sama seperti Nehemia dan Ester, kita dipanggil untuk merespons panggilan Allah secara spesifik bagi hidup kita, untuk berani keluar dari “cangkang kenyamanan” dan mau berjuang bagi bangsa kita.

Mewujudkan shalom tidak melulu bicara soal transformasi besar-besaran pada sebuah bangsa atau komunitas. Shalom yang adalah damai sejahtera, keadaan di mana Allah berkuasa, dapat kita hadirkan ketika kita bersedia melihat dengan hati dan melayani setiap orang yang kita jumpai dengan sepenuh hati. Ketika seorang guru mengajar muridnya, ketika seorang dokter mengobati pasiennya, ketika seorang petugas kebersihan menjaga lingkungan tetap asri, Allah dapat memakai setiap buah pekerjaan itu bagi kemuliaan-Nya.

Jika Engkau Mempunyai Mata, Maka Melihatlah

“Jika engkau mempunyai mata, maka melihatlah” adalah salah satu judul bab dalam Buku Vision of Vocation (Panggilan untuk Mengenal dan Mengasihi Dunia) oleh Steven Garber. Judul bab ini (tentu beserta isinya) menghantuiku—mengguncangku untuk membuka mata dan telinga selebar-lebarnya terhadap lingkungan sekitar. Aku tahu bahwa kondisi Indonesia jauh dari kata ideal, tapi apakah aku benar-benar “tahu”? Aku melihat ketidakadilan dan kemiskinan di depan mata, tapi apakah aku benar-benar “melihat”? Bagaimana denganmu? Apakah kamu “melihatnya”?

“Usahakanlah kesejahteraan kota kemana kamu Aku buang dan berdoalah untuk kota itu kepada Tuhan, sebab kesejahteraannya adalah kesejahteraanmu.”

(Yeremia 29:7)

Kita tidak perlu menjadi pejabat publik atau posisi strategis lain untuk mengambil bagian dalam membangun bangsa dan negara kita. Panggilan atau pekerjaan apa pun yang Tuhan percayakan bagi kita; apabila kita menyadari bahwa kita mengerjakannya untuk Tuhan demi menghadirkan kesejahteraan bagi negara ini, maka kita telah menjadi bagian dalam pekerjaan Tuhan bagi Indonesia.

Kiranya dalam anugerah-Nya, Tuhan menolong kita untuk menjadi Nehemia-Nehemia, Ester-Ester, dan Daniel-Daniel di masa kini. Kiranya dalam anugerah-Nya, Tuhan menolong kita untuk sungguh-sungguh melihat, sungguh-sungguh berdoa, dan sungguh-sungguh berkarya bagi Tuhan, Bangsa Indonesia, dan sesama.

Soli Deo Gloria.

May we be a people, a people mending broken lives
Giving hope to broken world by the grace of God
May we be a people, a people serving God and man
Bringing love and dignity, in Jesus’ Name
(lirik bait kedua Bring Your Healing to The Nation – Liz Pass dan David Pass)

Semoga kita menjadi umat yang dapat memperbaiki hidup yang rusak
Memberi harapan bagi dunia yang rusak dalam kasih karunia Tuhan
Semoga kita menjadi umat yang melayani Tuhan dan manusia
Membagikan cinta dan martabat, di dalam nama Tuhan Yesus

div style=”line-height: 20px; background-color: #dff2f9; padding: 20px;”>Baca Juga:

Lima, Dua, Satu

Ketika Tuhan memberi talenta dengan jumlah yang berbeda, banyak orang berpikir Dia tidak adil. Mengapa tidak dibuat sama? Mengapa harus berbeda?

Ketika Hidup Tidak Berjalan Sesuai Harapan Kita

Oleh Lidya Corry Tampubolon, Jakarta

Pernahkah kamu menemukan dirimu kecewa dengan kenyataan hidup yang tidak sesuai rencanamu? Mungkin ketika pengumuman penerimaan mahasiswa diumumkan, dan namamu tidak ada di daftar calon mahasiswa yang diterima di kampus impianmu. Mungkin ketika kamu sudah belajar dengan giat dan tekun, namun nilai yang keluar jauh di bawah harapanmu. Mungkin ketika kamu lulus kuliah dan siap memulai profesi yang kamu inginkan, namun akhirnya terpaksa bekerja di bidang yang tidak sesuai dengan bidangmu karena sudah terlalu lama menganggur. Atau mungkin ketika kamu berpikir bahwa kamu sudah menemukan si dia yang tepat untukmu, namun ternyata dia tidak berpikir hal yang sama.

Aku juga pernah. Dan, aku pikir kita semua pasti setidaknya pernah sekali menemukan diri kita dalam salah satu kondisi di mana hidup berjalan di luar kendali kita. Ini bukan hidup yang kita pikirkan, ini bukan jalan yang kita inginkan. Ketika saat-saat seperti itu tiba, seringkali kita bertanya kepada Tuhan: “Mengapa?”

Tentang Ekspektasi

Sebagai manusia, kebanyakan kita lahir dalam ekspektasi orang tua dan lingkungan sekitar. Pertanyaan yang lazim ditanyakan kepada anak-anak kecil adalah cita-cita mereka; apa yang ingin mereka lakukan ketika mereka dewasa. Kita bertumbuh dalam ekspektasi, hingga kita pun belajar berekspektasi, baik untuk diri kita sendiri maupun untuk orang lain. Ekspektasi, yang dalam KBBI diartikan sebagai harapan, tentu bukan hal yang buruk atau jahat. Bukanlah hal yang salah jika kita mengharapkan sesuatu yang baik terjadi pada diri kita sendiri atau orang lain.

Sebagai makhluk yang berekspektasi, kita tentu membuat rencana untuk bisa mencapai ekspektasi kita sedemikian rupa. Jika kita ingin masuk ke sekolah atau kampus tertentu, maka kita akan belajar, mendaftarkan diri ke sekolah atau kampus tersebut, mengikuti prosedur penerimaan peserta didik, dan seterusnya. Kita ingin bekerja pada profesi tertentu, maka kita akan memilih program studi yang sesuai, berusaha memenuhi kriteria yang dibutuhkan, melamar ke profesi tersebut, dan seterusnya. Namun, hidup terkadang tidak sesuai dengan apa yang sudah kita rencanakan. Ada kalanya, ketika kita sudah berusaha menjalankan seluruh upaya yang bisa kita lakukan untuk mendapatkan apa yang kita harapkan, namun kenyataan berkata sebaliknya. Kita gagal mendapatkan hasil yang sesuai dengan ekspektasi kita.

Ketika hal itu terjadi, sebagai manusia biasa, kita pasti merasa sedih dan terpukul. Apalagi jika hal itu adalah hal yang sudah kita nanti-nantikan sejak lama. Ada harapan yang dipupuk, ada upaya yang diperjuangkan. Namun, semuanya seperti sia-sia. Kita sedih, bahkan marah. Kita pikir ini adalah hal yang baik bagi kita, tapi mengapa Tuhan tidak memberikannya?

Hal pertama yang harus kita renungkan bersama adalah hati kita dapat menipu diri kita sendiri. Dalam Yeremia 17:9 tertulis demikian:

“Betapa liciknya hati, lebih licik dari pada segala sesuatu, hatinya sudah membatu: siapakah yang dapat mengetahuinya?”

Sebagaimana seluruh manusia di dunia, kita sudah jatuh dalam dosa. Dosa juga mencemari pikiran, ekspektasi, dan ambisi kita; membuat kita kerap berpikir bahwa rencana kita adalah rencana terbaik, dan Tuhan sebaiknya mengikuti rencana yang kita buat. Padahal, seringkali hal yang kita inginkan bukanlah suatu hal yang benar-benar terbaik bagi kita.

Kebenaran inilah yang seharusnya menjadi kesadaran awal kita ketika kita tidak mendapatkan segala sesuatu yang kita harapkan. Hati dan pikiran manusia terbatas, kita hanya bisa melihat hal-hal yang ada di depan kita. Namun Allah, Pencipta Semesta dan Pemilik Hidup kita, melihat segala sesuatu dengan jelas dari “atas sana”. Mungkin pekerjaan-Nya dalam hidup kita saat ini sulit untuk kita pahami. Tapi satu hal yang pasti, Dia memiliki rancangan besar (Master’s Plan) bagi kita.

“Sebab rancangan-Ku bukanlah rancanganmu, dan jalanmu bukanlah jalan-Ku, demikianlah firman Tuhan. Seperti tingginya langit dari bumi, demikianlah tingginya jalan-Ku dari jalanmu dan rancangan-Ku dari rancanganmu” (Yesaya 55:8-9).

Mempercayai janji Tuhan memang tidak membuat segalanya menjadi lebih mudah. Keadaan tidak berubah: kita masih tidak masuk ke kampus impian, atau nilai kita masih tidak sesuai harapan kita, atau kita masih bekerja di tempat yang tidak kita inginkan, atau kita pun masih hidup sendiri. Namun, kita bisa mempercayai bahwa Allah adalah Penulis yang Agung, menuliskan detail-detail terkecil dalam hidup kita untuk akhir yang indah. Kita mungkin tidak memahami mengapa hal-hal ini terjadi, namun kita dapat percaya bahwa Tuhan memiliki tujuan yang mulia terhadap kekecewaan yang kita alami.

Ketika Tuhan berkata tidak

Walau demikian, kita tidak perlu menahan kesedihan dan kekecewaan ketika menemukan kegagalan atau hidup tidak berjalan sesuai dengan harapan kita. Dalam artikel berjudul “When God Says “No”: Dealing with Disappointment”, MarryLynn Johnson menulis:

“It’s not wrong to experience disappointment when life does not unfold the way we hope. If we do not give ourselves permission to grieve, we inadvertently believe that God is more concerned with us immediately feeling better, rather than working through the hurt to bring real transformation to our heart. We lose sight of the invitation he has given us to place our struggles at his feet.

Bukan hal yang salah untuk kecewa ketika hidup tidak berjalan sesuai dengan harapan kita. Jika kita tidak memberikan diri kita izin untuk berduka, secara tidak sengaja kita percaya bahwa Tuhan lebih menginginkan kita sesegera mungkin merasa lebih baik, daripada bekerja melalui rasa kecewa kita untuk membawa transformasi ke dalam hati kita. Kita tidak dapat melihat undangan yang diberikan oleh-Nya untuk meletakkan segala pergumulan kita di bawah kaki-Nya.

Kecewa dan sedih adalah reaksi yang manusiawi, dan adalah hal yang baik untuk menerima perasaan tersebut dengan jujur di hadapan Tuhan. Menerima kesedihan, kemarahan, dan ketakutan adalah langkah yang penting untuk menjaga emosi kita tetap sehat. Dalam buku berjudul Emotionally Healthy Woman, Geri Scazzero dan Peter Scazzero, menuliskan langkah-langkah yang dapat kita ambil ketika menghadapi kesedihan, kemarahan, dan ketakutan. Pertama-tama, kita harus menantang atau confront apa yang kita rasakan. Resapi dan dalami perasaan tersebut, terima dan akui bahwa kita memang merasa sedih, marah, atau takut. Kemudian, ambillah waktu untuk merenung dan membedah perasaan sedih atau marah kita, tanyakan kepada diri kita sendiri: “Mengapa aku merasa sedih atau marah?” Terus dalami perasaan kita hingga kita menemukan akar dari kesedihan atau kemarahan kita. Jujurlah kepada diri kita sendiri di hadapan Tuhan. Dalam artikel berjudul “When the Future You Planned for Never Comes”, Bryan Stoudt menulis:

When we’re struggling with the rocky path God has placed before us, we don’t need to pretend we don’t struggle. God invites us to bring our sorrows and confusion to our Father. As Paul Miller puts it, “The only way to come to God is by taking off any spiritual mask. The real you has to meet the real God.”

Ketika kita bergumul dengan jalan berbatu yang Tuhan tempatkan di hadapan kita, kita tidak perlu berpura-pura baik-baik saja. Tuhan mengundang kita untuk membawa kesedihan dan kebingungan kita kepada Bapa. Seperti yang ditulis oleh Paul Miller, “Satu-satunya jalan untuk datang kepada Tuhan adalah dengan melepaskan topeng spiritual apapun. Dirimu yang sejati harus berjumpa dengan Tuhan yang sejati.”

Seperti kata-kata Paul Miller, jika kita ingin berjumpa dengan Allah yang sejati, maka kita harus menjadi diri kita yang paling sejati. Barulah dengan demikian pemulihan dapat terjadi. Terakhir, kita bisa membawa segala hasil perenungan kita keapda Allah dan mempercayai janji-Nya bagi kita. Firman Tuhan cukup untuk menjawab seluruh pergumulan kesedihan, kemarahan, dan ketakutan kita.

“Apabila orang-orang benar itu berseru-seru, maka TUHAN mendengar, dan melepaskan mereka dari segala kesesakannya. TUHAN itu dekat kepada orang-orang yang patah hati, dan Ia menyelamatkan orang-orang yang remuk jiwanya” (Mazmur 34:18-19).

Tiada kekuatan yang lebih menopang daripada kekuatan dari firman Allah, dan tiada penghiburan yang lebih menghibur daripada penghiburan dari janji Allah.

Jaminan akhir yang bahagia

Pada akhirnya, hidup memang tidak selalu berjalan sesuai dengan harapan atau ekspektasi kita. Menerima kebenaran ini akan mengurangi beban hidup kita, karena terkadang yang menyakiti kita bukanlah kenyataan hidup, tetapi ekspektasi kita pribadi. Dalam hidup di dunia, kita akan senantiasa bergumul dengan ketidakpastian, impian-impian yang tidak terwujud, ataupun rencana-rencana yang tidak tercapai. Namun, satu hal yang pasti, kita memiliki akhir yang bahagia di kehidupan di Rumah Bapa.

I’m still in the middle of my story. So are you. While none of us know the joys and trials we have yet to encounter, we do know that Jesus will be with us through them all. And we can be confident that one day, after the last chapter is written, our story will be tied up with a bow in the most glorious way possible. [Dikutip dari tulisan Vanessa Rendall]

Kita memang masih berada di tengah-tengah cerita besar Allah bagi hidup kita. Tiada dari kita yang tahu sukacita dan ujian yang mungkin akan kita hadapi ke depannya, namun satu hal yang kita tahu pasti bahwa Yesus senantiasa bersama dengan kita melewati semuanya. Dan kita dapat dengan yakin percaya bahwa suatu hari nanti, setelah bagian terakhir ditulis, cerita kita akan terbungkus manis dengan pita yang cantik di dalam cara yang paling mulia.

Soli Deo Gloria.

Baca Juga:

Meneladani Sang Konselor Sejati

Sang Konselor Sejati terlebih dahulu memulihkan hidupku dengan berbicara lewat firman-Nya dalam Alkitab dan memberiku kekuatan lewat doa, sehingga aku dimampukan untuk menjadi konselor bagi orang lain.

Pergumulanku Menanti Dia yang Tepat dari Tuhan

Oleh Lidya Corry Tampubolon, Jakarta

Natal tahun lalu, keluarga besarku berkumpul untuk merayakan Natal bersama. Aku tidak menyangka jika acara itu akan terasa seperti ruang persidangan di mana aku akan diinterogasi dengan pertanyaan “kapan menikah?” ketika aku bahkan belum pernah memiliki pacar. Usiaku saat ini memasuki 25 tahun, usia yang bagi beberapa orang dianggap sudah pantas untuk berkeluarga. Aku tidak marah atau kesal dengan hujaman pertanyaan itu, sebaliknya, aku justru benar-benar berpikir serius mengenai pertanyaan itu.

The idea of having boyfriend

Sesungguhnya, pertanyaan yang diajukan oleh saudara-saudaraku adalah pertanyaan yang juga sering aku ajukan kepada Tuhan. Dua puluh lima tahun menjomblo bukanlah waktu yang singkat. Mustahil jika tidak pernah ada masa di mana aku mulai merasa geram dan kesepian dengan kesendirianku. Ketika aku berumur 23 tahun, aku bahkan pernah berdoa sambil menangis ketika bertanya kepada Tuhan mengapa hingga saat itu Tuhan belum menunjukkan kepadaku pasangan hidupku. Waktu itu aku baru lulus kuliah dan masuk dunia kerja, dan aku mulai merasakan kesepian karena kehilangan sosok sahabat-sahabatku di masa kuliah yang sebelumnya sering melewatkan waktu bersamaku. Aku juga mulai iri melihat teman-temanku yang datang ke acara persekutuan bersama pacarnya atau menghabiskan waktu bersama. Rasa kesepian itu begitu menguasaiku hingga aku berpikir bahwa memiliki pasangan adalah jawaban yang tepat untuk mengatasinya.

Sebenarnya dari masa kuliah, aku sudah belajar mengenai “teori-teori dalam menantikan pasangan hidup” (yang banyak dipengaruhi oleh buku “Lady in Waiting” yang ditulis oleh Jackie Kendall dan Debby Jones). Aku tahu bahwa selama masa menanti si dia yang dari Tuhan, seharusnya aku berfokus kepada Dia, yang akan memberikanku si dia. Aku juga merasa sudah paham kalau aku harus merasa puas (content) dengan kehadiran Tuhan, dan merasa cukup dengan Allah. Aku juga sudah belajar kalau masa-masa sendiri atau single haruslah aku isi dengan menikmati relasiku dengan Tuhan sebaik-baiknya dan giat melayani Dia, karena dalam masa inilah aku memiliki banyak kesempatan untuk melakukannya.

Namun, ketika rasa kesepian melandaku dengan hebat, aku seperti amnesia dengan “teori-teori” yang kurasa aku sudah kuasai. Rasa kesepian membuatku menjadi egois dan berpikir bagaimana caranya untuk memuaskan keinginan pribadiku, dan hal itu sangat self-centered. Rasa kesepian membuatku terjerembab dalam lubang self-centered-ness ketika seharusnya aku menjalani masa penantian pasangan hidup secara God-centered. Ketika aku berdiam dan merenung, aku menemukan kelemahanku dalam pergumulan pasangan hidup. Selama ini, yang aku idamkan bukanlah pasangan hidup yang memiliki citra Kristus, melainkan the idea of having a boyfriend. Yang aku idam-idamkan adalah bayangan kalau aku akan memiliki pasangan yang akan menemaniku datang ke acara persekutuan atau menungguiku pulang rapat atau sekadar teman jalan-jalan. Aku gagal melihat kedalaman alasan Allah menciptakan laki-laki dan perempuan, karena aku terlalu sibuk mencari perhatian untuk diriku sendiri. Memang tidak salah memiliki pasangan untuk datang ke acara persekutuan bersama, tapi Tuhan tidak memberikan kita pasangan hidup hanya untuk datang ke acara persekutuan bersama, kan?

Teman (berbagi) hidup

Dalam perenungan itu pula aku teringat cerita tentang Molly Kecil di bab 11 buku “Sacred Search” karya Gary Thomas. Gary menceritakan suatu keluarga yang sedang menantikan kelahiran anak pertama mereka. Namun, ternyata terdapat kelainan dalam tubuh bayi kecil itu (yang mereka panggil sebagai Molly Kecil), yang membuat Molly Kecil tidak bisa bertahan hidup lebih lama. Tapi, sungguh bersyukur, Molly Kecil punya orang tua yang sangat mengasihi Tuhan. Lebih lagi, Molly Kecil punya kakek dan nenek yang juga sangat mengasihi Tuhan. Di waktu-waktu terakhir hidup Molly Kecil, mereka berkumpul, menyanyikan lagu pujian, berdoa, dan menyampaikan pesan terakhir bagi Molly Kecil. Keteguhan hati kakek, nenek, dan orang tua Molly Kecil dalam cerita itu membuatku terkagum. Sungguh cerita yang sangat kuat untuk menunjukkan betapa pentingnya memilih pasangan hidup yang tepat, karena pilihan itu akan berdampak langsung kepada anak-anak, cucu-cucu, dan generasi di bawah kita. Ketika ayahku meninggal, beliau tidak meninggalkan harta kekayaan yang berlimpah, tapi warisan iman dan kisah ketaatan yang sangat aku syukuri dan teladani. Pilihan yang salah akan mewariskan hal yang tidak baik, tetapi sebaliknya pilihan yang tepat akan mewariskan kekayaan iman yang luar biasa.

Mencari pasangan hidup bukan sekadar mencari orang yang akan hidup bersama kita, berbagi biaya kebutuhan hidup, atau bersih-bersih rumah bersama. Kita sedang mencari partner membangun Kerajaan Allah, teman menangis bersama melihat kondisi dunia yang sedang menuju kesudahannya, dan sahabat berdoa selamanya. Dan, mencari “teman hidup” ini tentu bukanlah proses asal-asalan. Pencarian yang bijaksana pasti akan menghasilkan temuan yang lebih berharga.

Bukan kutukan

Pelajaran berharga lainya yang aku peroleh dalam pergumulan itu adalah kesendirian, atau singleness bukanlah kutukan. Tidak salah jika kita ingin memiliki pasangan, tapi tidak seharusnya kita melihat pacaran atau pernikahan sebagai solusi akan rasa kesepian. Di luar sana, banyak orang yang memiliki pasangan tapi tetap merasa kesepian. Mengapa? Karena bukan pasangan yang akan membuat kita tidak merasa kesepian. Hanya satu Pribadi yang dapat mengisi rasa sepi dan kosong dalam hati setiap manusia: Yesus Kristus.

Bahkan, justru kesendirian atau singleness adalah pemberian (gift) dari Allah bagi kita yang saat ini masih sendiri.

If you are single today, the portion assigned to you for today is singleness. It is God’s gift. Singleness ought not to be viewed as a problem, nor marriage as a right. God in his wisdom and love grants either as a gift.

Terjemahan bebas: “Jika saat ini kamu masih sendiri, bagian yang Tuhan berikan kepadamu hari ini adalah kesendirian. Hal ini merupakan pemberian dari Allah. Kesendirian tidak seharusnya dilihat sebagai masalah, atau pernikahan sebagai hak. Allah dalam kebijaksanaan dan kasih-Nya memberikan kedua-duanya sebagai pemberian.”

(dalam buku berjudul “Quest for Love” oleh Elisabeth Elliot sebagaimana dikutip oleh Stacy Reaoch dalam artikel berjudul “Singleness Is Not a Problem to Be Solved”).

Kebanyakan dari kita tumbuh dengan keyakinan bahwa kita pasti akan menikah. Mungkin kita berpikir, “aku ingin memiliki pasangan, jadi Tuhan harus memberikannya kepadaku”. Kita menganggap bahwa memilki pasangan hidup adalah keharusan, dan menjadi kewajiban Tuhan untuk memberikannya kepada kita. Memang benar dalam Kejadian 2:18, Allah sendiri berfirman bahwa tidak baik bahwa manusia seorang diri saja. Namun hal ini tidak menjadi dasar bahwa memiliki pasangan adalah sebuah keharusan dan Tuhan berkewajiban memberikan pasangan kepada kita semua. Bahkan dalam Matius 19:12, Tuhan Yesus sendiri berkata: “Ada orang yang tidak dapat kawin karena ia memang lahir demikian dari rahim ibunya, dan ada orang yang dijadikan demikian oleh orang lain, dan ada orang yang membuat dirinya demikian karena kemauannya sendiri oleh karena Kerajaan Sorga.” Selain itu, Rasul Paulus sendiri tidak menikah (1 Korintus 7:8). Jadi jelas bahwa kesendirian/singleness (baik karena belum menikah maupun karena tidak menikah) bukanlah kutukan. Sebaliknya, kesendirian/singleness adalah pemberian yang baik dari Allah karena: “TUHAN Allah adalah matahari dan perisai; kasih dan kemuliaan Ia berikan; Ia tidak menahan kebaikan dari orang yang hidup tidak bercela” (Mazmur 84:12).

Mungkin hal ini sulit untuk diterima dalam kebudayaan masyarakat Indonesia yang menjadikan pernikahan dan keluarga sebagai bukti “keberhasilan”. Namun aku, dan kita semua, juga harus belajar menerima bahwa kondisi apapun yang Allah berikan bagi kita adalah pemberian yang baik (Yakobus 1:17). Grace Rankin dalam artikel yang ditulisnya berjudul “Valentine’s Day for Single Christians”, menulis:

Think of this: even if we remain single for the rest of our lives here on earth, it is only a fraction of time compared to the eternity we will spend rejoicing in the presence of Christ, who we will know more fully through our pain and loneliness than we ever would have otherwise.

Terjemahan bebas: Coba bayangkan: bahkan jika kita tetap sendiri hingga akhir hidup kita di bumi, hal ini hanyalah bagian kecil dibandingkan dengan kekekalan yang akan kita lalui dengan bersukacita dalam hadirat Kristus, yang kita kenal lebih dalam melalui rasa sakit dan kesepian kita daripada yang pernah kita miliki sebelumnya.

Pada akhirnya, waktu kesendirian/singleness ini menjadi terasa terlalu kecil untuk kita permasalahkan dibandingkan dengan Cerita Besar Allah (God’s Great Story) yang sudah Dia persiapkan bagi setiap kita dengan begitu indahnya. Daripada kita menghabiskan masa kesendirian ini untuk meratapi kesepian, kita bisa menggunakannya untuk mengejar hadirat Sang Pencipta, menjalani hubungan pribadi dengan Tuhan yang lebih dalam, lebih memuaskan, dan lebih memuliakan Dia hari demi hari.

Kebahagiaan bukan diperoleh dengan menemukan pasangan hidup, melainkan menemukan kepuasan di dalam Juruselamat yang memanggil kita sebagai milik kepunyaan-Nya dan menjadikan kita anak Raja yang dikasihi.

“Ten thousand years from now, your marriage may be just a sweet, but short sticky notes in the massive filing cabinet of our happy marriage with Jesus. After centuries without any confusion or fear or sadness, how will you reflect on your days of heartache and loneliness here? The painful desires and waiting will still have been very real, but now small and insignificant compared with the perfect, seamless love and happiness we will enjoy forever.”

Terjemahan bebas: “Sepuluh ribu tahun dari sekarang, pernikahanmu mungkin terasa manis, namun hanyalah memo kecil dalam lemari arsip besar dari pernikahan bahagia kita dengan Yesus. Setelah berabad-abad tanpa kebingungan atau kekhawatiran atau kesedihan, bagaimana kita akan berkaca kembali pada masa-masa sakit hati dan kesepian kita saat ini? Rasa mengingini dan penantian yang menyakitkan akan tetap terasa begitu nyata, namun sekarang terasa begitu kecil dan tidak berarti dibandingkan dengan dengan cinta dan kebahagiaan yang sempurna dan tanpa batas yang akan kita nikmati selamanya.”

(Dalam Artikel “You Don’t Have to Get Married to Be Happy” oleh Marshall Segal)

Soli Deo Gloria.

Baca Juga:

Ketika Aku Bertobat dari Membicarakan Orang Lain di Belakangnya

Aku pernah tidak suka dengan rekan sepersekutuanku. Aku lalu membicarakannya ke temanku yang lain, hingga akhirnya aku sadar bahwa tindakan itu tidaklah sejalan dengan imanku.

Surat untukmu Yang Sedang Berduka

Oleh Lidya Corry Tampubolon, Jakarta

Untukmu yang berduka,

Aku ingat ketika ayahku meninggal dunia satu setengah tahun lalu. Rasa pedihnya masih bisa kurasakan hingga saat ini. Kehilangan orang yang kita kasihi, apalagi secara tiba-tiba, tentu bukan hal yang mudah untuk dihadapi. Hari demi hari berlalu, namun menanggung beban kesedihan tidak terasa lebih mudah. Rasanya seperti berjalan dalam lembah kelam yang penuh dengan duri. Hari depan seperti gelap gulita, sementara kaki kita terus menginjak duri demi duri. Berdarah, berlinang air mata. Beribu ragu dan pertanyaan berputar dalam kepala:

“Tuhan, di mana Engkau saat ini?”
“Tuhan, apakah Engkau mendengar tangisan kami?”
“Tuhan, mengapa Engkau biarkan hal ini terjadi?”
“Tuhan, mengapa harus kami yang mengalami malapetaka ini?”
“Tuhan, benarkah Engkau mengasihi kami?”
“Tuhan, mengapa Engkau seolah diam saja?”

Tapi, seperti jalan buntu, tidak ada jawaban untuk pertanyaan-pertanyaan ini. Yang ada hanya keheningan yang panjang. Dan, tanpa kita sadari, air mata mengalir dan doa-doa tertahan dalam mulut kita. Dengan langkah gontai dan terpaksa, kita terus berjalan dalam lembah kelam yang penuh duri tanpa tahu kapan perjalanan ini akan berakhir.

Untukmu yang berduka,

Aku juga pernah berjalan di sana. Walau tentu lembah kelam kita berbeda, tapi aku pernah menikmati hidup bersama air mata. Perasaan kehilangan adalah perasaan terburuk yang kurasa tidak seharusnya dirasakan oleh siapapun di muka bumi. Namun, kejatuhan manusia, kejatuhan kita ke dalam dosa membuat kita harus mengalami kematian, perpisahan, kehilangan, kesedihan, dan air mata. Begitu mengerikan dosa itu, hingga karenanya, bukan hanya kita saja tetapi semua orang di seluruh dunia harus turut merasakan perasaan kehilangan dan duka. Begitu mengerikan dosa itu, hingga Allah harus mengaruniakan Putra-Nya yang tunggal, Tuhan Yesus Kristus, mati di kayu salib untuk menebus dosa dan mengalahkan maut. Namun, karena kematian dan kebangkitan-Nya, kini kita punya harapan akan adanya suatu masa di mana tiada lagi duka dan air mata.

“Lalu aku mendengar suara yang nyaring dari takhta itu berkata: ‘Lihatlah, kemah Allah ada di tengah-tengah manusia dan Ia akan diam bersama-sama dengan mereka. Mereka akan menjadi umat-Nya dan Ia akan menjadi Allah bagi mereka. Dan Ia akan menghapus segala air mata dari mata mereka, dan maut tidak akan ada lagi; tidak akan ada lagi perkabungan, atau ratap tangis, atau dukacita, sebab segala sesuatu yang lama itu telah berlalu’” (Wahyu 21:3-4).

Untukmu yang berduka,

Lembah kekelaman ini memang masih harus kita jalani. Tapi aku ingat, pada satu titik dalam perjalanan di lembah kekelamanku, aku menyadari bahwa Tuhan ada di sisiku, Dia berjalan bersamaku. Pernah satu kali aku menangis dalam perjalanan pulang dari kantorku, dan hujan tiba-tiba turun. Aku merasa Tuhan seolah menangis bersamaku. Dalam butiran-butiran hujan itu, aku merasakan penghiburan dari-Nya. Aku seperti mendengar suara Tuhan lembut berkata, “Berdukalah, tapi ingatlah Aku turut berduka bersamamu. Menangislah, tapi ingatlah Aku ikut menangis bersamamu.” Dalam keheningan, Tuhan berjalan bersamaku, melewati lembah yang kelam dan berduri.

Ada sebuah lagu yang liriknya mengingatkanku akan penyertaan Tuhan:

Does Jesus care when I’ve said “good bye” to the dearest on earth to me,
And my sad heart aches, till it nearby breaks,
Is it ought to Him? Does He see?

O yes, He cares, I know He cares,
His heart is touched with my grief;
When the days are weary,
The long night dreary,
I know my Savior cares.

(Does Jesus Care, Frank E. Graeff (1860-1919))

Adakah Yesus peduli, ketika kuucapkan “selamat tinggal” kepada yang kukasihi di dunia,
Dan hatiku begitu terluka, hingga hampir hancur
Apakah itu berarti bagi-Nya? Apakah Ia melihatnya?
Oh ya, Ia peduli, aku tahu Ia peduli
Hati-Nya tersentuh oleh kesedihanku yang mendalam
Ketika siang terasa melelahkan, dan malam terasa suram
Aku tahu Juruselamatku peduli.

(Terjemahan bebas)

Untukmu yang berduka,

Perjalanan masih panjang. Kesedihan yang dalam masih harus kita hadapi. Tapi, Tuhan hadir dalam setiap tetesan air mata yang jatuh dan dalam tiap doa yang kita naikkan. Tiada tempat lain, hanya di dalam-Nya penghiburan yang sejati bisa kita temukan. Satu setengah tahun hidup bersama air mata mengajarkanku bahwa berjalan bersama-Nya adalah perjalanan terbaik, walaupun harus melewati lembah kelam yang berduri. Hanya Tuhanlah perlindungan dan kekuatan, kota benteng kita yang teguh. Di dalam Dia, kita takkan goyah.

“Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekuatan, sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti. Sebab itu kita tidak akan takut, sekalipun bumi berubah, sekalipun gunung-gunung goncang di dalam laut; sekalipun ribut dan berbuih airnya, sekalipun gunung-gunung goyang oleh geloranya” (Mazmur 46:2-4).

Kiranya Tuhan menyinari kita dengan wajahNya dan memberi kita kasih karunia.

Dariku, yang berduka untukmu.

Baca Juga:

3 Respons untuk Menyikapi Musibah

Sebagai orang Kristen, ada tiga hal yang perlu kita pikirkan sebelum memposting sesuatu di media sosial sebagai wujud respons kita terhadap suatu musibah.

Yang Aku Pelajari Ketika Retret Kampusku Dibatalkan di Hari H

Oleh Lidya Corry Tampubolon, Jakarta

“Kakak dan abang, mohon doanya karena retret kita terancam dibatalkan oleh dekanat karena tidak dapat izin kegiatan rektorat.”

Demikian pesan di grup WhatsApp penilik (pemerhati) Persekutuan Mahasiswa Kristen (PMK) di kampusku. Pesan itu dikirimkan H-1 sebelum acara retret tahunan kampus kami berlangsung. Sebagai penilik PMK, aku merasa gelisah karena retret yang akan kami adakan ini adalah retret pekabaran Injil untuk mahasiswa baru dan juga merupakan program kerja terbesar dalam PMK kami. Aku mengikuti kabar-kabar terbaru melalui informasi yang dibagikan di grup WhatsApp oleh junior-juniorku yang masih berada di kampus. Akhirnya pokok masalahnya ditemukan, yaitu ada miskomunikasi antara pihak rektorat (pihak universitas), dekanat (pihak fakultas), dan badan kemahasiswaan (seperti BEM) terkait perizinan acara untuk mahasiswa baru yang akan dilangsungkan di luar kampus.

Di tahun-tahun sebelumnya, kami selalu membuat acara retret untuk mahasiswa baru cukup dengan meminta izin kepada dekanat, tanpa perlu ke rektorat. Bukan hanya PMK-ku yang membuat acara retret, tetapi organisasi keagamaan lain pun melakukan perizinan dengan cara yang serupa. Namun tiba-tiba di tahun itu kami diwajibkan meminta surat izin kepada rektorat minimal H-7 sebelumnya kegiatan itu dilangsungkan. Malangnya, peraturan ini luput disosialisasikan oleh pihak berwenang (di mana sampai saat ini masih terjadi perdebatan tentang siapa yang paling berkewajiban mensosialisasikan peraturan ini), sehingga akhirnya yang menjadi korban adalah para panitia yang sudah mempersiapkan acara selama berbulan-bulan. Kami dipaksa membatalkan, atau mengundur acara yang sudah kami persiapkan sejak lama dan menelan biaya puluhan juta hanya karena surat izin kegiatan yang tidak pernah kami tahu.

Pantang menyerah, keesokan harinya tepat di hari-H, para pengurus PMK dan alumni berjuang untuk berdialog dengan pihak dekanat. Kami juga menghubungi pihak rektorat, dosen, alumni yang berpengaruh, atau siapa saja yang sekiranya bisa membuat rektorat dan dekanat luluh dan mengizinkan kami melangsungkan acara dengan segala konsekuensinya. Dari pagi hingga malam menjelang, kami berdoa dan berusaha. Tapi, hasilnya nihil. Pihak kampus, baik rektorat maupun dekanat bersikukuh melarang acara kami dilangsungkan. Pada pukul 18:00, diumumkanlah kepada seluruh peserta bahwa acara retret diundur sampai waktu yang belum ditentukan. Bus-bus sudah datang, konsumsi sudah disiapkan, dan barang-barang sudah dikumpulkan, namun kami batal berangkat.

Diliputi kekecewaan

Seketika kami semua, orang-orang yang terlibat mengurusi retret dan sudah berkumpul di titik kumpul merasa sangat terpukul dengan keputusan ini. Kami kaget, kecewa, sedih, bahkan marah. Semua perasaan itu bercampur menjadi satu. Mahasiswa baru yang juga sudah datang berkumpul akhirnya kembali pulang dengan perasaan sedih dan kecewa. Banyak dari mereka lalu menyemangati kakak-kakak seniornya. Dalam kondisi yang begitu kalut, kami lalu memutuskan untuk berdoa bersama.

“Di saat badai bergelora, ku akan terbang bersama-Mu,
Bapa, Kau Raja atas semesta, ku tenang s’bab Kau Allahku.”

Lagu di atas kami nyanyikan sambil bercucuran air mata. Saat itu aku bertanya dalam hati, jika Allah berkuasa, mengapa Dia membiarkan peristiwa yang tidak menyenangkan ini terjadi kepada kami, apalagi kepada adik-adik kelasku yang menjadi panitia dan pelayan di retret itu? Mereka sudah bersusah payah menyiapkan acara selama hampir tiga bulan. Seksi acara mencari tema, menghubungi pembicara dan pelayan ibadah, mempersiapkan permainan outbound, membuat buku acara, dan memastikan latihan dilaksanakan seminggu sekali. Seksi perlengkapan harus kesana kemari mencari dan mensurvei tempat dan kendaraan yang kan dipakai. Dan, seksi dana harus mencari uang puluhan juta untuk memenuhi kebutuhan retret.

Sebagai senior yang dahulu pernah berada di posisi mereka, aku tahu benar jatuh bangun persiapan retret ini. Mulai dari pelayan yang susah diajak latihan, percetakan yang tiba-tiba mengundur waktu pencetakan buku, hingga dana yang belum juga terkumpul. Sementara mahasiswa lain menikmati liburan semesteran, kami panitia harus bolak-balik ke kampus untuk rapat dan mempersiapkan retret tersebut. Namun, tiba-tiba di hari H, dengan “mudahnya” ada pihak lain yang menghancurkan semua perjuangan mereka. Aku sangat sedih melihat kondisi setiap adik yang terpukul dengan kenyataan ini. Namun seketika aku diingatkan dengan sebuah Mazmur yang berbunyi demikian:

“Orang-orang yang menabur dengan mencucurkan air mata, akan menuai dengan bersorak-sorai. Orang yang berjalan maju dengan menangis sambil menabur benih, pasti pulang dengan sorak-sorai sambil membawa berkas-berkasnya” (Mazmur 126:5-6).

Walau air mata mengalir di pipiku, aku merasakan penghiburan yang begitu indah melingkupiku. Aku terkenang dan terbayang tentang perjalananku dalam bersekutu bersama PMK di kampusku, terutama ketika aku menjadi pengurus di tahun 2014-2015. Pada tahun-tahun tersebut, aku merasakan betapa menantangnya pekerjaan di ladang Tuhan, begitu berbeda dengan apa yang aku bayangkan sebelumnya. Aku harus meluangkan banyak waktu untuk mempersiapkan pelayanan seperti ibadah Jumat dan doa siang, memonitor jalannya kelompok-kelompok kecil (kelompok pendalaman Alkitab), rapat koordinasi, dan berbagai aktivitas lainnya. Semua hal itu harus aku lakukan di tengah perkuliahan yang cukup berat, di mana tugas menumpuk dan mata kuliah yang kuambil terasa sulit. Namun, aku bersyukur Tuhan menganugerahiku kesempatan untuk melayani di PMK kampusku, sebab di dalamnya aku mengenal Yesus, dan bertumbuh dalam firman-Nya. Aku juga belajar artinya berkorban dan membayar harga, apa itu terbeban, dan bagaimana hidupku harus benar-benar menjadi berkat bagi lingkunganku.

Pelayanan ini jelas tidak mudah, namun pengenalanku akan Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat menolongku untuk setia mengerjakan pelayananku, seperti kata-kata C.T. Studd (pendiri lembaga misi WEC International):

“If Jesus Christ be God and died for me, then no sacrifice can be too great for me to make for Him.”

“Apabila Kristus adalah Tuhan dan Dia mati bagiku, maka tidak ada pengorbanan yang terlalu besar untuk kulakukan bagi-Nya”.

Pengorbanan yang kulakukan tidaklah ada yang sebanding dengan pengorbanan yang telah lebih dulu Yesus lakukan buatku.

Aku juga mengingat ketika aku lulus kuliah dan harus meninggalkan persekutuan di kampus, aku melihat adik-adik yang dulu kulayani telah bertumbuh menjadi pelayan-pelayan yang sungguh-sungguh mencintai Tuhan. Generasi demi generasi berlalu, tantangan dan kesulitan datang silih berganti, namun kasih setia Tuhan terus menyertai persekutuan kami.

Melihat kasih Tuhan di balik peristiwa yang tampaknya buruk

Flashback pelayananku membuatku sadar bahwa retret yang dibatalkan tepat di hari H adalah kesempatan untuk kami melihat kasih karunia Tuhan bagi persekutuan kami. Kami mungkin tidak mengerti apa alasan di balik semua ini, namun ketika kami mempercayai bahwa Allah berdaulat di atas segalanya dan Dia tidak pernah salah, maka kami belajar untuk bertumbuh dalam iman. Dan, hal inilah yang aku saksikan ketika mendengar sharing dari beberapa adik persekutuanku ketika kami selesai berdoa. Aku melihat ada kedewasaan dalam menyikapi permasalahan yang kami hadapi bersama. Banyak dari mereka yang justru mengungkapkan syukur karena melalui peristiwa ini mereka belajar untuk bergantung pada Tuhan dan tidak mengandalkan diri sendiri. Mereka juga mengungkapkan keyakinan dan harapan mereka akan rencana Allah yang lebih baik dari yang mungkin mereka pikirkan.

Alih-alih berlarut dalam kesedihan, mereka berusaha saling menguatkan dan menghibur. Panitia dan pelayan ibadah kemudian langsung memikirkan solusi terbaik yang bisa diambil untuk menanggulangi peristiwa ini. Akhirnya diputuskanlah bahwa akan diadakan ibadah satu hari di kampus untuk mahasiswa baru agar mereka tetap dapat mendengarkan pemberitaan Injil. Fokus kami hanya satu: Injil bisa diberitakan, sambil terus berdoa ada mahasiswa baru yang setelah mendengar Injil dapat sungguh-sungguh percaya dan hidupnya diubahkan. Dua hari setelah peristiwa pembatalan itu, kami mengadakan ibadah sehari di kampus yang terdiri dari dua sesi ibadah dan sesi konseling. Puji Tuhan acara tersebut berjalan dengan baik dan banyak mahasiswa baru yang datang walaupun acaranya cukup mendadak. Kami bersyukur ada kesehatian yang terjalin antara panitia, pelayan, dan mahasiswa baru. Tapi yang paling membuat kami bersyukur adalah karena melihat banyak mahasiswa baru yang menikmati sesi ibadah dan konseling yang diadakan.

Secara tidak langsung, kesulitan ini mengikat kesatuan kami. Kami kembali mengingat bahwa pelayanan ini adalah milik Tuhan, dan kami hanyalah pekerja-pekerja upahan di ladang-Nya. Sebagai pemilik, Allah berdaulat untuk melakukan apapun. Kami hanya perlu taat dan percaya akan kehendak-Nya. Setelah diingatkan tentang hal tersebut, kami mulai merasakan damai sejahtera dan kembali bersukacita walau kondisi tidak menyenangkan. Hal ini membuatku merasa terharu dan bahagia, karena Tuhan mengizinkan kami untuk “naik kelas” dalam menghadapi tantangan ini.

Dari pengalaman ini aku makin bersyukur karena Tuhan berkenan menganugerahkan pertumbuhan bagi persekutuan yang di mana aku menjadi bagian di dalamnya. Lebih dalam, aku bersyukur Tuhan menganugerahkan persekutuan ini kepadaku. Sebuah persekutuan, yang kalau boleh aku meminjam kalimat temanku, adalah “cara Tuhan mengasihiku”.

Soli Deo Gloria!

Baca Juga:

Tuhan Yesus Menyelamatkanku dengan Cara-Nya yang Tak Terduga

Aku bukan orang Kristen sejak lahir, pun di keluargaku tidak ada yang percaya bahwa Yesus adalah Tuhan. Hingga suatu ketika, saat aku tengah kesakitan karena penyakit kankerku, aku berseru kepada-Nya.

Bolehkah Orang Kristen Bergosip?

Oleh Lidya Corry Tampubolon, Jakarta

Apa yang pertama kali muncul di pikiranmu ketika mendengar kata “gosip”?

Kalau kita melihat sejenak ke Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), gosip diartikan sebagai: cerita negatif tentang seseorang. Tidak diwajibkan bahwa cerita itu benar atau tidak, selama bersifat negatif, maka hal itu sudah bisa disebut sebagai gosip. Gosip juga tidak melulu berita-berita tentang public figure, bisa juga tentang orang-orang di sekitar kita: teman kampus, kolega di kantor, atau juga sesama jemaat di gereja kita. Jadi, ketika kita membahas atau menceritakan kehidupan dengan orang lain dengan tujuan yang negatif, kita sudah bergosip.

Gosip bisa dengan mudah kita temukan. Di Instagram aku mendapati ada sebuah akun gosip yang followers-nya menyentuh angka 5,3 juta! Berbagai berita kabar burung seputar kehidupan public figure diunggah hampir tanpa sensor hingga menimbulkan banyak polemik. Di kolom komentar postingan-postingan di akun itu ada banyak tanggapan yang isinya menjelek-jelekkan orang lain, bahkan ada pula yang isinya ujaran kebencian. Namun demikian, akun ini tetap disukai dan diikuti oleh banyak orang. Aku pun merasa prihatin. Fenomena ini mungkin merupakan suatu indikasi bahwa ada beberapa warganet Indonesia yang memang kesukaannya adalah menjadi pengonsumsi gosip. Jika gosip sedemikian mudahnya kita jumpai, maka pertanyaannya adalah: bolehkah kita sebagai orang Kristen bergosip?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, kita perlu melihat fenomena gosip secara lebih dalam. John Piper menyebutkan, “Gossip can be true, but most always negative.” Cerita-cerita yang digosipkan bisa jadi adalah fakta, tetapi hampir selalu disampaikan dengan tujuan yang negatif. Dan, tujuan negatif inilah yang menjadi aspek terpenting dalam gosip, yaitu: menceritakan kejelekan orang lain dengan tujuan supaya diri sendiri tampak lebih baik.

Alkitab mungkin tidak secara eksplisit menyebutkan kapan dan bagaimana dosa gosip terjadi. Namun, kita dapat menilik bagian Alkitab ketika Tuhan Yesus sedang berkhotbah di bukit. Tuhan Yesus dengan tegas melarang para pengikutnya untuk menghakimi sesamanya.

“Jangan kamu menghakimi, supaya kamu tidak dihakimi. Karena dengan penghakiman yang kamu pakai untuk menghakimi, kamu akan dihakimi dan ukuran yang kamu pakai untuk mengukur, akan diukurkan kepadamu. Mengapakah engkau melihat selumbar di mata saudaramu, sedangkan balok di matamu tidak engkau ketahui?” (Matius 7:1-3).

Dalam dunia yang sudah jatuh ke dalam dosa, tidak ada dosa atau kesalahan yang lebih buruk atau lebih baik. Dosa adalah dosa. Karena itu, seharusnya seseorang tidak menganggap dirinya lebih baik dari orang lain sehingga mereka merasa berhak untuk menceritakan atau bahkan menyebarkan keburukan orang lain (bergosip). Menceritakan keburukan orang lain adalah bentuk kesombongan dan Allah tidak berkenan akan orang yang meninggikan dirinya sendiri (Matius 23:12). Seorang pengkhotbah di kampusku pernah mencoba menjelaskan apa itu dosa secara sederhana. Dalam bahasa Inggris, dosa disebut “S-I-N”, di mana “I” (aku) berada di center (tengah). Semua tentang aku; akulah yang terbaik, akulah yang paling utama. Dengan demikian, tidak heran jika dosa gosip yang adalah menceritakan kejelekan orang lain dapat tumbuh dengan suburnya.

Selain itu, Allah mengaruniakan kepada kita kemampuan berbicara bukan untuk menjelek-jelekkan orang lain, sebagaimana tertulis dalam Yakobus 3:9-10:

“Dengan lidah kita memuji Tuhan, Bapa kita; dan dengan lidah kita mengutuk manusia yang diciptakan menurut rupa Allah, dari mulut yang satu keluar berkat dan kutuk. Hal ini, saudara-saudaraku, tidak boleh demikian terjadi.”

Allah mengaruniakan kita kemampuan berbicara untuk menunjukkan kasih kita dalam hal saling membangun. Sebagaimana kesatuan anggota tubuh, demikian juga sesama umat percaya seharusnya bersatu. Masing-masing kita memiliki kekurangan dan kelebihan. Namun, hal itu tidak berarti kalau kita dapat menghina kekurangan orang lain, melainkan seharusnya kita bersama-sama berusaha saling menguatkan dan membangun (1 Korintus 12:21-26).

Jika ada seseorang dalam lingkungan kita yang berbuat hal buruk dan perlu dikritik, hendaknya kita menyampaikan hal itu kepadanya dengan “selalu rendah hati, lembah lembut, dan sabar” (Efesus 4:2). Bukan untuk menjatuhkannya, melainkan untuk membangun dan menolongnya memperbaiki karakternya. Perkataan yang keluar dari mulut kita seharusnya adalah perkataan yang penuh kasih, bukan yang bisa menyulut kebencian.

Dengan demikian, jelaslah bahwa gosip bukanlah sesuatu yang baik untuk dilakukan oleh orang Kristen. Selain menjadi bukti kesombongan pribadi, gosip bertentangan dengan panggilan umat percaya untuk saling mengasihi dan membangun. Karena itu, mari periksa percakapan kita dengan orang lain hari ini: sudahkah kita menunjukkan kasih kita?

Baca Juga:

Ketika Aku Mengalami Ketidakadilan di Tempat Kerjaku

Aku bekerja sebagai seorang sales yang dituntut untuk mencapai target dalam penjualan. Suatu ketika, rekan kerjaku berbuat curang. Segala usaha kerasku pun seolah sia-sia. Aku kecewa, namun melalui proses inilah Tuhan sedang membentukku.

Doaku untuk Hari Ulang Tahunku

Oleh Lidya Corry Tampubolon, Jakarta

Kepada Allah pencipta semesta,

Kepada Allah pemilik hidup dan pelayananku,

Kepada Allah sumber rahmat dan kasih karunia,

Aku bersyukur untuk satu tahun lagi yang Kau tambahkan dalam masa hidupku. Tentu satu tahun dalam kesementaraan ini tidak sebanding dengan kekekalan yang Kau sediakan nanti. Tapi bagaimana pun, aku bersyukur untuk kefanaan yang di dalamnya aku menikmati anugerah demi anugerah.

Tuhan, ampuni aku untuk detik demi detik yang aku habiskan untuk berbuat dosa. Aku tahu kalau aku sungguh tidak tahu diri. Setelah semua yang Engkau lakukan bagiku, aku masih tetap berkutat dalam dosa-dosaku, seperti Rasul Paulus yang berseru, “Aku manusia celaka! Siapakah yang akan melepaskan aku dari tubuh maut ini?” Namun aku bersyukur, seruan Paulus tak berhenti di situ. Ia meneruskannya dengan ucapan syukur, “Syukur kepada Allah! Oleh Yesus Kristus, Tuhan kita” (Roma 7:24-25). Aku bersyukur untuk karya penebusan-Mu, dan tidak akan pernah berhenti bersyukur untuk hal itu.

Tuhan, ketika aku melihat hidupku, aku menemukan waktu-waktu di mana tangan-Mu terasa tidak lagi menggenggam tanganku.

Aku menemukan waktu di mana aku mempertanyakan kehadiran dan penyertaan-Mu.

Aku menemukan waktu di mana kekhawatiran dan ketakutan menguasaiku.

Namun aku bersyukur, meskipun aku berada dalam kekelaman dan merasa sendirian, sesungguhnya Engkau tidak pernah meninggalkanku. Firman-Mu menopang dan membangkitkanku. Engkau memberiku kekuatan dan penghiburan hingga akhirnya aku sadar bahwa aku tidak pernah sendiri. Engkau senantiasa hadir, berjalan bersamaku dalam keheningan melalui lembah kekelaman.

“Sebab TUHAN Allah adalah matahari dan perisai; kasih dan kemuliaan Ia berikan; Ia tidak menahan kebaikan dari orang yang hidup tidak bercela” (Mazmur 84:12). Izinkanlah aku, seumur hidupku, mengingat dan berpegang pada janji-Mu itu ya Allah.

Tuhan, aku tidak tahu bagaimana hari depan akan membawaku. Mungkin besok langit akan menjadi gelap dan perjalanan akan menjadi berat. Ada banyak hal di masa mendatang yang tidak bisa aku mengerti, tapi aku tahu siapa yang memegang hari esok, dan Engkau jugalah yang memegang tanganku.

Terima kasih Tuhan untuk 24 tahun yang Kau percayakan kepadaku. Aku tidak tahu berapa tahun lagi yang Kau sediakan bagiku, tapi biarlah Tuhan sampai akhirnya nanti, Kau temukan aku tetap setia.

Di dalam nama Yesus Kristus, Anak Allah yang hidup, aku berdoa dan mengucap syukur.

Amin.

Baca Juga:

Masa Depanmu Tidak Ditentukan oleh Keadaanmu

Banyak orang percaya bahwa untuk mencapai kesuksesan, seseorang harus lebih unggul sebelum pertandingan dimulai. Artinya, peluangmu untuk “sukses” itu ditentukan oleh latar belakang keluargamu. Tapi, bagaimana jika latar belakang keluargamu jauh dari unggul?

Ketika Aku Menemukan Berhala dalam Diriku

Oleh Lidya Corry Tampubolon, Jakarta

Aku dilahirkan dan dibesarkan dalam keluarga yang sangat mengapresiasi prestasi, terutama dalam bidang akademis. Sejak kecil, aku didorong untuk rajin belajar, mengikuti kompetisi-kompetisi, dan tampil percaya diri di depan publik.

Satu per satu piala dan sertifikat kukumpulkan. Inilah yang menjadi bahan bakarku untuk mengejar prestasi-prestasi lainnya. Setelah aku lulus SMA dan berhasil masuk ke perguruan tinggi negeri impianku, keinginan untuk menjadi yang terbaik dan berprestasi terus melekat dalam pikiranku. Aku memutuskan bergabung dengan organisasi debat hukum di kampusku dan mengikuti kompetisi debat pertamaku pada semester dua. Puji Tuhan aku memenangkan debat tersebut. Kemenangan itu melahirkan ambisi dalam diriku untuk memenangkan lebih banyak lagi kompetisi dan menjadi mahasiswa berprestasi. Kupikir tidak ada salahnya mengejar ambisi-ambisi pribadi. Toh, Tuhan juga dimuliakan di dalamnya. Tuhan pasti bangga jika anak-Nya menjadi yang terbaik.

Aku mengikuti kompetisi debat berikutnya ketika aku berada di semester tiga. Awalnya aku yakin proses persiapan menghadapi kompetisi ini akan lebih mudah karena aku sudah berpengalaman sebelumnya. Namun, dugaanku salah. Suatu ketika, saat aku tengah berlatih debat, aku merasa tidak bisa berpikir, seperti seorang penulis yang kehilangan ide untuk tulisannya. Pikiranku buntu.

Selama satu bulan persiapan, aku tidak punya waktu istirahat yang cukup, apalagi saat teduh. Aku merasa sangat kesepian dan kelelahan. Di tengah kebuntuan pikiran ini, secara spontan aku berkata dalam hati, “Ya Tuhan, aku benar-benar tidak bisa berpikir.” Aku tersentak. Setelah beberapa waktu, rasanya inilah kali pertama aku benar-benar memanggil Tuhan. Selama ini aku hanya menyibukkan diri dengan persiapan kompetisi dan aku merasa jauh dari Tuhan. Meski aku sempat berdoa, kupikir doa-doa itu hanya formalitas belaka tanpa adanya kerinduan untuk sungguh-sungguh berbicara dengan Tuhan dan melibatkan-Nya dalam proses hidupku.

Di titik ini, aku sadar bahwa aku telah mengandalkan kekuatanku sendiri. “Untuk siapa aku mengerjakan semua ini? Kalau aku mengerjakannya untuk Tuhan, kalau memang Tuhan berkehendak bagiku, mengapa aku melupakan-Nya di sepanjang proses ini?” pikiranku kembali bertanya.

Hari itu Tuhan telah menegurku dan aku merespons-Nya dengan berdoa memohon belas kasihan-Nya supaya aku dapat melewati kompetisi yang akan kuhadapi. Hari H kompetisi pun tiba. Tim universitas kami berhasil melewati babak penyisihan dan tiba di babak semifinal. Peluang memenangkan kompetisi semakin besar. Aku berdoa memohon Tuhan untuk sekali lagi memberiku kemenangan. Namun, ketika pengumuman semifinal, tim universitas kami mendapat selisih poin tipis. Tim kami kalah dan pikiranku mendadak kosong. Sayup-sayup dalam kepalaku seperti diputar lagu Jesus at the center (Israel Houghton) pada bagian:

From my heart to the Heavens,
Jesus be the center
It’s all about You
Yes it’s all about You

Refrain lagu ini mengatakan bahwa pusat dari segalanya adalah Yesus. Segala yang kita lakukan seharusnya adalah tentang Yesus. Lantas, aku sadar bahwa sejak awal aku ikut kompetisi ini—bahkan sejak aku punya ambisi untuk jadi mahasiswa berprestasi—semuanya adalah tentang diriku sendiri. Aku ingin orang-orang mengakuiku sebagai orang yang berprestasi dan hebat. Tuhan memang bisa dimuliakan ketika anak-Nya jadi yang terbaik, tapi jauh dalam diriku, aku tahu bahwa aku tidak mempersembahkan diriku dan pencapaianku bagi kemuliaan Allah, melainkan kebanggaan diriku semata. Hatiku hancur. Aku merasa hina dan sombong. Kekalahan ini menjadi titik balik dalam hidupku di mana akhirnya aku membuang semua ambisi-ambisi kosong yang kukejar dan pertahankan selama ini dan memutuskan hidup menaati kehendak-Nya.

“Apa yang mengendalikan hidup kita disebut tuan kita. Orang yang mencari kekuasaan dikendalikan oleh kekuasaan. Orang yang mencari penerimaan dikendalikan oleh orang-orang yang ingin dia senangkan. Kita tidak bisa mengendalikan hidup kita sendiri. Kita dikendalikan oleh tuan atas hidup kita” (Rebecca Mainly Pippert, Out of the Saltshaker and Into The World).

Yesus Kristus adalah Pencipta (Kolose 1:16) dan Penebus (1 Petrus 1:18-19). Dialah Tuhan atas hidup kita, satu-satunya Pribadi yang layak untuk mengendalikan hidup kita. Jika ada hal lain yang lebih kita cintai, kejar, dan bahkan mendapatkan makna daripadanya, maka hal itu telah menjadi berhala bagi hidup kita. Berhala manusia tidak lagi berbentuk batu atau patung, namun dapat berupa hal-hal lazim yang ada di sekitar kita: uang, relasi, ambisi, harga diri, dan sebagainya. Inilah bentuk berhala modern yang dapat dengan mudah kita temukan saat ini.

Ketika aku mengejar prestasi demi prestasi dan mengabaikan Tuhan, aku dikendalikan oleh ambisiku. Kebanggaan dan harga diri telah menjadi tuan atas hidupku, menggantikan Yesus Kristus yang seharusnya bertakhta di tempat tertinggi dalam hidupku. Ketika aku mengarahkan hidupku hanya untuk menyenangkan dan memuaskan hasrat hatiku, di sinilah aku sedang menjadikan diriku sendiri sebagai berhala.

Melalui pengalamanku, aku belajar mengenal berhala dalam diriku yang mungkin bahkan tersembunyi dalam diriku sendiri. Pertolongan Roh Kudus di dalam kasih karunia Allah sajalah yang tentunya membuatku mampu mengenal dan menghancurkan berhala tersebut.

Kehadiran berhala dalam hidup kita akan merusak relasi kita dengan Allah, karena Allah tidak akan membiarkan ada ilah lain dalam hidup kita (hukum Taurat yang pertama).

“We were made for God, and until He is or greatest pleasure, all the other pleasure of this life will lead to emptiness” tulis Kyle Idleman dalam bukunya yang berjudul Gods at War. Jika diartikan dalam bahasa Indonesia, sederhananya adalah demikian: “Kita diciptakan untuk Allah. Selain Dia, segala kenikmatan lainnya hanya akan membawa kita kepada kekosongan.”

Hidup dalam berhala hanya akan membawa kita kepada kekosongan, karena tiada Pribadi yang mampu memuaskan kita selain daripada Sang Pencipta, yaitu Allah sendiri. Hanya Dialah Pribadi yang layak menerima semua hormat, cinta, dan ketaatan kita.

Soli Deo Gloria.

Baca Juga:

Harapan di Tengah Dunia yang Penuh Teror

Serangan bom yang terjadi di kota Surabaya menambah panjang daftar kekerasan, teror, dan duka di negeri kita. Masihkah ada harapan di tengah dunia yang penuh teror ini?